Trade Pemain NBA paling mengejutkan di tahun 2025
![]() |
Sumber Gambar : Google Images Edit : Canva |
Halo Teman-teman jumpa lagi Bersama Elemensatu di Bulan Februari ini. Nah kali ini saya akan membahas tentang olahraga bola basket paling bergengi yaitu NBA.
Di awal tahun 2025 ini, olahraga bola basket NBA selalu melakukan pertukaran pemain antar klub. Dan biasanya memang ada kejutan yang dimana pemain ini misalnya kok bisa ditukar (trade) ke klub yang lain, klub biasa maksudnya. Dan itu sudah biasa.
Namun di tahun ini, ada kejutan besar! Kejutan ini bukan hanya mengejutkan namun membuat semua pihak heran dan mengkritik keras. Kok bisa? Itulah Bisnis di NBA. Ada 2 nama besar yang sedang ada di Headline News yaitu Luka Doncic dan Anthony Davis.
Anthony Davis
Anthony Davis aka "AD" adalah pemain bola basket kelahiran asal Amerika Chicago. Dia merupakan rookie tahun 2012. Draft pertama klub AD ini adalah New Orleans Hornets yang kemudian berganti nama menjadi New Orleans Pelicans. Segudang prestasi diukirnya dari tahun 2013 sebagai NBA All Rookie First Team dan kelanjutannya prestasi sebagai tukang ngeblok dan tukang rebound. Keren deh AD ini.
Karir AD sebenarnya tidak mulus karena selalu dihantui cedera. Maklum, pemain NBA memang sangat rentan dengan cedera ya. Nah memasuki season 2018, AD mengalami cedera serius dan tidak bermain di beberapa laga. Kemudian di awal tahun 2019, AD mengeluarkan pernyataan mengejutkan bahwa dia tidak akan menandatangani perpanjangan kontrak bersama Pelicans saat itu.
Padahal dia akan berstatus Free Agent di tahun 2020 dan kemudian AD pun dikenakan denda sebesar 50,000$ karena melakukan Request Public. Situasi makin memanas saat klubnya menahan dia sampai deadline pertukaran pemain di bulan Februari 2019. Karena sudah habis deadlinenya dan belum ada peminat, maka Pelicans harus menurunkan AD di lapangan supaya tidak akan dikenakan denda dari liga NBA. Kala itu, fans Pelicans mulai mencemooh AD.
Memasuki musim 2019, Pelicans akhirnya memuluskan kepergian AD ke klub kota besar yaitu Los Angeles Lakers. Pertukaran besar terjadi dimana AD satu orang ditukar dengan beberapa calon bintang besar saat itu yaitu Lonzo Ball, Brandon Ingram, Josh Hart dan Draft Picks serta pilihan draft lainnya. Gila kan?
Banyak yang mengecam, terutama Ayah dari Lonzo Ball. Rasanya tidak adil. Bahkan media secara terang-terangan menyebut nama Lebron James berada dibelakang semua ini. Mungkin saja ya karena Lakers sudah "kering" sejak mendiang Kobe Bryant pensiun di tahun 2016.
Singkat cerita, AD meraih cincin pertamanya yaitu NBA Championship di tahun pertamanya. Seiring berjalan, karir AD terasa di bawah performa dan bahkan tidak jarang adanya cedera. Hingga di musim ini 24-25, AD seakan kehilangan taji karena dia harus bermain di posisi Center yang padahal dia lebih perkasa sebagai Power Forward.
Di tahun baru ini, 2025, ada rumor sebelum menjelang trade deadline, AD pernah merequest seorang pemain tengah atau Center ke Lakers supaya dia bermain sebagai Power Forward tanpa tekanan. Dan di Februari, AD bersama Max Christie serta draft masa depan ditukar ke klub rival, Dallas Mavericks. Hasil pertukaran ini melibatkan dan mendatangkan pemain ( franchise ) Luka Doncic, Maxi Kleber dan Markieff Morris serta draft masa depan ke klub Utah Jazz. Surprise kan?
Luka Doncic
Luka Doncic adalah pemain bola basket asal Ljubljana, Slovenia. Dia lahir di tahun 1999 dan memulai karirnya bersama klub Real Madrid. Luka memang pemain Eropa berkualitas dan bahkan sering "disuruh" main di klub NBA. Tentunya Luka tidak akan menolak jika ada kesempatan. Segudang prestasi juga di ukir Luka ketika masih bermain di liga Eropa.
Nah di tahun 2018, dia berhasil masuk ke pilihan draft NBA bergengsi dimana semua jajaran calon bintang NBA berkumpul dan berharap bisa dipilih. Luka adalah pilihan ketiga secara keseluruhan saat itu dan dipilih dari Atlanta Hawks yang kemudian ditukar ke Dallas Mavericks dengan Trae Young sesuai perjanjian sebelumnya.
Saat itu, pelatih Dallas, Rick Carlisle menyebut, " Pada satu titik, kami pikir ada sedikit kemungkinan Doncic bisa jatuh ke tangan kami, tetapi beberapa hari yang lalu cukup jelas bahwa itu tidak mungkin terjadi. Dia terlalu bagus. Kami mendapatkan seorang pemain yang kami pikir merupakan bagian dasar dari waralaba. "
Franchise yang disebut itu bisa jadi Luka sebagai penerus waralaba yang selama ini ada di tangan Dirk Nowitzki. Benar, dengan 1 cincin juara NBA di tahun 2011 dan dengan durasi hitungan 21 tahun, Dirk sudah menjadi waralabanya Dallas Mavericks. Nah, disinilah Luka mulai disebut begitu karena dia juga pemain impor yang sama juga dengan Dirk yang berasal dari Jerman.
Luka meraih beberapa prestasi seperti NBA Rookie Of The Year dan juga sebagai First NBA All Star. Keren sih. Masih muda dan bergairah, tentunya bermain di klub Dallas, tidak pernah sepi pengunjung. Fans Luka tetap memadati lapangan American Airlines Center.
Singkat cerita, tahun demi tahun, performa Luka semakin naik. Dia juga menyebut dia selalu mengorbankan untuk klubnya. Puncaknya di musim lalu, 2024, dia berhasil membawa Dallas ke Final NBA. Lawan mereka, Boston Celtics, bukan sembarang lawan. Dallas dikalahkan Boston di seri kelima. Dallas Runner Up!
Memasuki musim baru 24-25, Luka tetap bermain seperti biasa dan tidak menunjukkan kekurangannya. Malahan Luka mengukir prestasi lagi di bulan Desember lalu. Luka mengalami cedera di hari Natal dimana timnya kalah melawan Minnesota. Hingga saat sebelum trade kejutan terjadi, Luka tidak pernah turun ke lapangan lagi.
Opini
Di Februari ini, Doncic dan Davis menjadi Headline News terbesar di kancah olahraga dunia. Dari olahraga sepakbola, NFL, NHL bahkan olahrga Eropa juga membicarakan soal trade ini lho. Pertukaran ini dianggap sebagai salah satu yang paling signifikan dan tidak terduga dalam sejarah NBA, menandai pertama kalinya dua pemain All-NBA saat ini ditukar satu sama lain di pertengahan musim.
Davis, disebut media sebagai pemain NBA yang paling susah payah diperoleh demi sebuah klub yang haus juara. Bahkan Davis pernah menyebut Lakers adalah pelabuhan untuk pensiun nantinya. Untuk Davis, saat pertukaran terjadi, ada kabar angin yang menyebut dia sudah tahu sebelumnya.
Sementara di pihak Dallas, menuai kritikan sangat keras karena menukar pemain waralabanya. Sang manager Dallas, pun dihujat habis-habisan di media sosial. Bahkan fans histeris di luar arena. Untuk Luka, dia sangat terkejut dan terluka. Dia hampir tidak percaya hal tersebut karena memang dia tidak diberitahu sampai kesepakatan terjadi. Setelah valid, Luka langsung memutuskan hubungan dengan organisasi tersebut. Bayangkan saja.
Sejumlah media massa menyoroti dengan keras saat berita ini diturunkan. Tidak ada orang yang bisa menyangka terutama di bagian Dallas. Dugaan yang akan terjadi nantinya, fans Dallas akan membenci klubnya sendiri. Sebaliknya, fans Lakers semakin senang dan bergairah dengan kedatangan Luka.
Dan satu lagi, ada kemungkinan superstar Dallas Mavericks, Kyrie Irving berpotensi meninggalkan klubnya karena hal ini. Kyrie mendadak Request Transfer dari Brooklyn Nets waktu itu karena ingin bermain bersama bintang Luka Doncic. Jadi ada kemungkinan deh si Kyrie minta pindah.
Bintang Dallas lainnya, Klay Thompson yang juga mengejutkan semua fans dengan meninggalkan klubnya Golden State Warriors, bergabung dengan Luka dan Kyrie demi mewujudkan impian menjadi juara NBA. Klay, masih terkejut dan belum berkomentar banyak apakah dia menetap atau request trade juga.
Video Berbagai Reaksi ke Dallas Mavericks
Moral Cerita
Surprise memang ya teman-teman. Ketika sebuah pengorbanan seseorang itu tidak dilihat, dirasakan dan bahkan tidak dihargai, itu memang sangat sakit. Bagi sebagian orang yang bekerja dengan serius, tekuni bidangnya serta loyal ke satu perusahaan, itu bukan hal yang mudah untuk dilakukan.
Anda Loyal = Anda Dihargai? Belum Tentu ya.....
Penulis : misterik11
Sumber : Google News
Posting Komentar